Pengaruh Jenis Media Air Perendaman dan Intensitas Cahaya Terhadap Laju Pertumbuhan Tanaman Kacang Merah


BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Indonesia adalah negara agraris yang sangat kaya akan hasil pertanian, salah satunya adalah kacang-kacangan. Kacang-kacangan sebagai bahan pangan sumber energi dan protein sudah lama dimanfaatkan oleh penduduk Asia, Afrika, Amerika Latin, dan negara lainnya.
Penyebarluasan tanaman kacang merah dari Amerika ke Eropa dilakukan sejak abad ke-16. Daerah pusat penyebaran dimulai di Inggris pada tahun 1594, kemudian menyebar ke negara-negara Eropa, Afrika, sampai ke Indonesia. Untuk itu, peneliti memilih topik yang berjudul “Pengaruh Jenis Media Air Perendaman dan Intensitas Cahaya Terhadap Laju Pertumbuhan Tanaman Kacang Merah“.

1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut.
a. Bagaimana perbandingan laju pertumbuhan kecambah antara kacang merah yang direndam di air PAM dengan kacang merah yang direndam di air kelapa muda?
b. Bagaimana perbandingan laju pertumbuhan tinggi tanaman kacang merah yang diletakkan di tempat yang memiliki intensitas cahaya cukup dengan tanaman kacang merah yang diletakkan di tempat yang memiliki intensitas cahaya yang kurang?
Baca pos ini lebih lanjut

Fungsi Alat Indera


Fungsi Otak

1. Cerebrum (Otak Besar)
Cerebrum adalah bagian terbesar dari otak manusia yang juga disebut dengan nama Cerebral Cortex, Forebrain atau Otak Depan. Cerebrum merupakan bagian otak yang membedakan manusia dengan binatang. Cerebrum membuat manusia memiliki kemampuan berpikir, analisa, logika, bahasa, kesadaran, perencanaan, memori dan kemampuan visual. Kecerdasan intelektual atau IQ Anda juga ditentukan oleh kualitas bagian ini.
2. Cerebellum (Otak Kecil)
Otak Kecil atau Cerebellum terletak di bagian belakang kepala, dekat dengan ujung leher bagian atas. Cerebellum mengontrol banyak fungsi otomatis otak, diantaranya: mengatur sikap atau posisi tubuh, mengkontrol keseimbangan, koordinasi otot dan gerakan tubuh. Otak Kecil juga menyimpan dan melaksanakan serangkaian gerakan otomatis yang dipelajari seperti gerakan mengendarai mobil, gerakan tangan saat menulis, gerakan mengunci pintu dan sebagainya.
Baca pos ini lebih lanjut

DAFTAR NAMA LATIN SATWA DAN TUMBUHAN


SATWA

I. MAMALIA (Menyusui)

  1. Anoa depressicornis Anoa dataran rendah, Kerbau pendek
  2. Babyrousa babyrussa Babirusa
  3. Balaenoptera musculus Paus biru
  4. Bos sondaicus Banteng
  5. Capricornis sumatrensis Kambing Sumatera
  6. Cervus kuhli; Axis kuhli Rusa Bawean
  7. Cynogale bennetti Musang air
  8. Dicerorhinus sumatrensis Badak Sumatera
  9. Dolphinidae Lumba-lumba air laut (semua jenis dari famili Dolphinidae)
  10. Elephas indicus Gajah

Baca pos ini lebih lanjut